Selasa, 14 Mei 2013

Musik Raja Maherwima

Di suatu malam, aku melepas kata untuk nya: Yang Terkasih!


King Maherwima’s Music

O ...
His music is (indeed) a she
Knows that ...
When the music sounds, O ... gone with the Gaia I (must) know
(And) All the lovely things .... lovelier they now (grow)
Her flower happily blooms, her river dews,
Deep jungle forests, her forest trees
Amazing branches lifted, ecstacies filled

O ...
His music is me
His life, music by me
The Rythm of me, higher peak
When the music sounds, O ... all that I was I am
I am now, his madamme

Valhalland, 1 Desember 2005


Beberapa tahun kemudian kita mengucap janji tak terpisahkan. 
Beberapa bulan kemudian, dia membagi hatinya.
Beberapa hari kemudian, aku menyadari, aku adalah kesalahan terbesarnya. 
Dan detik ini, aku masih mengingat segala cinta dan luka yang ditoreh.

Ternyata text yang kita lepas ke alam itu akan kembali pulang ke pemilik aslinya. Beberapa hari setelah menulis rasa bahagia yang berlebihan, aku tertunduk sunyi, dan kembali melepas kata:

Kecipak Waktu

Aku hari ini berada dalam Akuarium Waktu
Berenang di masa lalu
Membayang masa depan
Menelan kekinian
Rasa sepi

Aku hari ini berendam dalam Kolam Waktu
Menunggu pahit
Memungut kesal

Ternyata aku tak sendirian
Ikan-ikan ramai pun seperti aku
Hidup dalam kolam dan menuggu

Valhalland, 7 Desember 2005

Tidak ada komentar:

Posting Komentar